Scroll untuk baca artikel
Pendidikan

SMK YPI Rembang Sosialisasikan SPMB di SMPN 2 Bulu, Dapat Respon Positif

×

SMK YPI Rembang Sosialisasikan SPMB di SMPN 2 Bulu, Dapat Respon Positif

Sebarkan artikel ini
Antusiasme SMK YPI Rembang Sosialisasi SPMB Tahun 2025. di SMPN 2 Bulu.

Rembang, BULETIN.CO.ID – Pada hari ini, Rabu tanggal 14 Mei 2025. Sekolah Menengah Kejuruan Yayasan Pendidikan Islam (SMK YPI) Rembang melaksanakan kegiatan sosialisasi SPMB/ “Sistem Penerimaan Murid Baru” tahun 2025 di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Bulu, Kabupaten Rembang. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran kepada para calon siswa mengenai prospek dan peluang yang tersedia di berbagai jurusan yang ada di SMK YPI Rembang.

SMK YPI Rembang tepatnya beralamatkan di Jalan Rembang – Blora KM 16, Kemadu, Sulang. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkenalkan kualitas pendidikan serta fasilitas dan program keunggulan yang dimiliki oleh sekolah tersebut.

Acara sosialisasi ini dirancang secara interaktif dan menarik agar dapat menarik perhatian calon siswa. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan memaparkan secara langsung prospek masing-masing jurusan yang ada di SMK YPI Rembang dengan unjuk kinerja dihadapan para calon siswa kelas IX dan dewan guru. 

BACA JUGA :
Sosok Seorang Aktor Seniman Ketoprak Cahyo Nur Wulan dari Rembang

Guru pembimbing, kepala sekolah dan perwakilan siswa turut hadir untuk menjelaskan secara rinci tentang kurikulum, kompetensi keahlian, serta peluang karier yang bisa diraih setelah lulus dari setiap jurusan.

Tidak hanya berupa pemaparan teori, acara ini juga dimeriahkan dengan unjuk kinerja atau demonstrasi praktik langsung dari masing-masing jurusan. Misalnya:

1. Jurusan Teknik Jaringan Komputer dan Jaringan (TJKT): Menampilkan simulasi perakitan komputer, troubleshooting jaringan, serta aplikasi teknologi informasi terkini.

2. Jurusan Akuntansi : Studi yang mempelajari pencatatan, pengukuran, pengklasifikasian, dan pelaporan transaksi keuangan

“Ahmad Ridwan, S. Pd., Gr.” salah satu Guru Olahraga/PJOK dan Kepala Sekolah SMK YPI Arif Purwanto, S.E., S. Pd. Di SMK YPI Rembang menyampaikan kepada calon peserta didik baru, untuk menunjang bakat serta karir calon siswa sekolah tersebut memiliki program Kelas Khusus Unggulan (KKU), Kelas Khusus Tafhidz (KKT), Kelas Khusus Olahraga (KKO), & Kelas Khusus Latihan Kerja (KKLK). ada juga pilihan lainya Kelas Eksecutive Digital yang dimana program- program tersebut sangat bisa dimanfaatkan untuk menentukan dimana para siswa- siswi memilih tempat yang tepat untuk bersekolah. Biaya SPP yang murah, dapat ditoleransi dan serta ada beasiswa sekolah gratis jika tidak mampu menjadi salah satu pilihan untuk menentukan pilihan dalam bersekolah. 

BACA JUGA :
Viralin! Pentol Jumbo Kuah "Cemara Kandang Yang Super Mantap & Murahh Di Rembang

Seluruh rangkaian kegiatan ini disaksikan oleh para calon siswa SMPN 2 Bulu  beserta dewan guru mereka. Antusiasme tampak jelas dari wajah para calon siswa yang terlihat tertarik dan aktif mengajukan pertanyaan seputar jurusan-jurusan yang dipaparkan. 

Sementara itu, Wakil Kepala sekolah SMPN 2 Bulu, Sulistyowati memberikan apresiasi atas penyelenggaraan acara ini, karena dinilai sangat membantu dalam membimbing siswa mereka untuk menentukan pilihan pendidikan lanjutan yang tepat.

Menurut Sulistyowati jumlah siswa di SMPN 2 Bulu berjumlah 120 siswa.

Sedangkan dalam katagori non akademis, kegiatan siswa yang paling menonjol di masyarakat luas adalah di bidang olahraga Voli. Dan untuk akademisnya pernah juara III dalam lomba Matematika tingkat Provinsi. Masih menurutnya, di tahun tahun kemarin pernah mengikuti Recognition Current Competency (RCC) PPKN dengan materi Pancasila. SMPN 2 mengirim 10 siswa sampai masuk ke semifinal,” terangnya kepada wartawan,Buletin.co.id Rabu (14/5/2025)

BACA JUGA :
Warga Rembang Lebih Memilih Isi BBM Eceran Ketimbang di SPBU Pertamina

Kegiatan ini tidak hanya memperkenalkan SMK YPI Rembang sebagai salah satu institusi pendidikan vokasi unggulan yang dengan slogannya, “Menuju Sekolah Era Digitalisasi”, tetapi juga memberikan motivasi kepada para calon siswa untuk lebih serius dalam merencanakan masa depan mereka. 

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para calon siswa diberbagai macam sekolahan lainya juga dapat membuat keputusan yang tepat dalam memilih sekolahan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka untuk menunjang prestasi mereka.

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.