Banyuwangi, BULETIN.CO.ID – Akibat hujan dengan intensitas tinggi Desa Ketapang,Kecamatan Kalipuro Jum’at 18/11/2022 sore di landah banjir,yang mengakibatkan beberapa jembatan serta rumah warga dan kandang ternak hanyut terbawa derasnya air.
Menurut salah satu warga yang terdampak mengatakan.”hujan turun berlangsung hanya beberapa jam saja kemudian terjadi banjir seperti ini.
Banjir disebabkan derasnya hujan sehingga sungai Penawar dan Dam INKA tidak mampu menampung debit air kemudian air meluap,guyuran hujan dengan intensitas tinggi di Desa Ketapang kecamatan Kalipuro sore sekitar pukul 14.30 Wib,
“dampak yang ditimbulkan dari banjir tesebut dua jembatan rusak,satu di dusun gunung remuk tidak dapat dilewati,satunya di jalan SD 4 Ketapang kebarat tepatnya RT 02 Rw 02 hanyut,kemudian HIPPAM milik Sido Giri terputus total,serta empat rumah warga di RT 04 RW Dusun gunung remuk,dan satu kandang ternak warga.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,namun aktifitas sempat terhenti dikarena derasnya air,setelah mulai surut bisa berjalan seperti semula meski jalan masih dipenuhi lumpur, (hari/kur)