Bondowoso, BULETIN.CO.ID – Persaudaraan Antar Guru Ngaji (Persada Agung) bersama ratusan warga binaan di Lapas IIB Bondowoso cukup antusias mengikuti doa bersama menyambut pergantian tahun baru 2023, Kamis (29/12/2022).
Acara tersebut juga dikemas dalam pembacaan shalawat Nabi Muhammad SAW bertajuk Doa Bersama Untuk Bangsa dan Negara.
Kalapas Bondowoso, Dian Artanto mengatakan bahwa total 417 orang atau hampir keseluruhan jumlah warga binaan. Ia berharap di saat momen pergantian tahun nanti para warga binaan menjadi lebih baik di kemudian hari.
” Lebih bermuhasabah diri untuk bertaubat untuk lebih baik, ” katanya saat dikonfirmasi RRI.
Menurutnya, kegiatan serupa akan kembali dilakukan dengan bekerja sama dengan instansi lain untuk lebih mendekatkan nilai keagamaan mereka.
” Ya sebenarnya mereka kan tersesat sementara. Kita obati supaya bisa lebih baik lagi,” paparnya.
Sementara itu, pengurus Persada Agung Pusat sekaligus penceramah dalam kegiatan tersebut, Ayyub Saiful Ridjal menjabarkan, doa bersama warga binaan sengaja dilakukan di akhir tahun sekaligus dalam rangka menggelar haul KH. Abdurrahman Wahid aliad Gus Dur yang wafat di akhir Desember.
” Gus Dur meninggal di Bulan Desember akhir, ” tegasnya.
Para warga binaan dilibatkan karena ia menilai mereka masoh berpeluang menjadi lebih baik. Karena selama menjalani masa pidana, para warga binaan sedang dalam proses pertaubatan. Sehingga, derajat mereka seharusnya sama dengan yang lain tanpa ada diskriminasi. (Nang)