Tapanuli Selatan, BULETIN.CO.ID – Kecamatan Batang Toru berhasil meraih juara terbaik I kategori kabupaten tingkat Provinsi Sumatera Utara. Atas keberhasilan tersebut, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menyerahkan Tunggul Kecamatan Terbaik I kepada Camat Batang Toru Mara Tinggi Siregar di Lapangan Parade Perkantoran Pemerintah Tapanuli Selatan, Sipirok, Kamis (16/2).
Bupati Tapsel H Dolly Pasaribu dalam sambutannya mengatakan, Kecamatan Batang Toru merupakan salah satu kecamatan dari 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Tapsel dan pada tahun 2022 mendapat predikat kecamatan terbaik I kategori kabupaten tingkat Provinsi Sumatera Utara.
Prestasi yang diraih Kecamatan Batang Toru ini tentunya tidak terlepas dari kemampuan Camat bersama Forkopimcam yang didukung oleh para lurah, kades, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan dibantu oleh perusahaan baik dari PT Agincourt Resources, PTPN III, PLTA Batang Toru serta seluruh lapisan masyarakat Batang Toru pada umumnya.
“Begitu juga seluruh OPD, Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita Persatuan dan stakeholder lainnya yang telah mengkoordinasikan dan mengorganisir berbagai pelaksanaan program pemerintahan, pembangunan dan sosial kemasyarakatan, ” terang Dolly.
Dolly menjelaskan keberhasilan Kecamatan Batang Toru menjadi kecamatan terbaik I tingkat Provinsi Sumut, karena Kecamatan Batang Toru merupakan satu-satunya kecamatan yang menyatakan sudah bebas dengan BAB sembarangan atau Stops BAB, juga salah satu kecamatan yang mulai menerapkan digitalisasi pelayanan di kelurahan dan desa.
“Lalu lanjut Dolly, Kecamatan Batang Toru menerima penghargaan dari Kapolres Tapsel dalam pelayanan vaksin Covid-19 dengan angka 100 persen usia dibawah 12 tahun. Batang Toru juga telah menerapkan bank sampah di desa dan sampah yang masih bisa dimanfaatkan dapat didaur ulang sehingga bisa dijual melalui bank sampah dan hasilnya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, ” terang Doly.
Disamping itu kata Dolly, Batang Toru telah mengembangkan padi dan jagung organik di Desa Sipenggeng, Desa Garoga, Desa Hutagodang dan Kelurahan Wek I serta pengembangan Ikan Jurung di Desa Sipenggeng.
“Prestasi-prestasi ini tentunya menjadi apresiasi dan motivasi bagi Kecamatan Batang Toru dengan harapan prestasi ini dapat dipertahankan dan bahkan ditingkatkan dimasa yang akan datang, ” harap Dolly.
Terakhir kami ucapkan selamat kepada Kecamatan Batang Toru dan kepada camat yang lain agar terus meningkatkan kinerjanya dan tidak hanya puas dengan mendapatkan penghargaan, namun kedepan harus lebih ditingkatkan yang pada akhirnya keberadaan camat dapat dirasakan oleh masyarakat, ujar Dolly memotivasi kepada camat.
Sementara itu Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dalam arahannya mengatakan, penilaian kecamatan dilakukan setiap tahun, bahkan ada apresiasi, ada berupa finansial dan ada beberapa tanda-tanda suatu kehormatan.
Lanjut Edy, kenapa hal itu sampai dilaksanakan, karena ada tuntutan suatu bangsa Indonesia, bahwa didalam organisasi telah diatur dari tingkat yang paling bawah maupun dari tingkat yang paling atas.
Adapun tingkatan yang paling bawah, seperti kades, lurah dan camat itu harus melaksanakan administrasi tata kelola pemerintahan yang baik karena secara teknis mereka langsung bersentuhan kepada masyarakat sehingga dituntut suatu kinerja yang pasti.
“Inilah yang perlu kita evaluasi setiap saat karena kemajuan suatu daerah sangat ditentukan oleh kades, lurah dan camat. Apabila Gubernur ini tidak ada, masih tidak ada masalah terhadap republik ini akan tetapi kalau kades tidak ada inilah yang akan menjadi runyam, ” terang Edy.
Terakhir saya ucapkan selamat kepada penerima tunggul kecamatan dan ini menjadi motivasi dan bekerjalah untuk rakyat yang sama-sama kita cintai, ucap Edy.
Usai acara, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyerahkan trophy dan piagam penghargaan kepada 6 kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumut kategori kabupaten tahun 2022 yakni, Camat Batang Toru Kabupaten Tapsel sebagai juara I, Camat Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang sebagai juara II, Camat Air Batu Kabupaten Asahan sebagai juara III.
Lalu Camat Marbau Kabupaten Labura sebagai juara harapan I, Camat Sidikalang Kabupaten Dairi sebagai juara harapan II dan Camat Air Putih Kabupaten Batubara sebagai juara harapan III.
Kemudian Gubernur Sumut juga menyerahkan hadiah sepasang Domba kepada 6 kecamatan sebagai pemenang kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumut kategori kabupaten. Setelah itu Gubsu juga menyerahkan penghargaan kepada Bupati Tapsel atas kinerja sebagai peringkat I capaian indeks kualitas lingkungan hidup kabupaten/kota se Sumut Tahun 2022 dengan capaian 77,58. ( Andi Hakim Nasution )