Berita

Dua Remaja Jember Dapat Penghargaan PJs Gubernur Jatim di Hari Sumpah Pemuda Ke 96

×

Dua Remaja Jember Dapat Penghargaan PJs Gubernur Jatim di Hari Sumpah Pemuda Ke 96

Sebarkan artikel ini
Jember
Foto: Pjs Gubernur Jatim serahkan penghargaan kepada remaja asal Jember di peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Grahadi Surabaya.

Jember, BULETIN.CO.ID – Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke-96, Pemerintah Kabupaten Jember melaksanakan Upacara Hari Sumpah Pemuda. Dalam acara tersebut bertindak sebagai pemimpin upacara Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Imam Hidayat.

Kegiatan tersebut dilaksanakan  di Lapangan Kecamatan Sukorambi pada Senin (28/10/2024).

Dalam momentum Hari Sumpah Pemuda ini, Imam Hidayat mengatakan bahwa sesuai dengan yang dicanangkan pemerintah pada 2045 menuju Indonesia emas.

BACA JUGA :
Blusukan ke Tiga Kecamatan, PJs Bupati Jember : Pegawai Pemerintah Sejatinya Pelayan Masyarakat

“Khususnya  generasi muda yang ada di Kabupaten Jember saling bersinergi mewujudkan Indonesia Emas. Teruslah bersemangat, beraktivitas yang positif, bersinergi bersama untuk membangun Bangsa Indonesia menuju Indonesia Emas yang akan datang,” ujarnya.

Sementara itu di peringatan Hari Sumpah Pemuda tersebut Pemerintah Kabupaten Jember melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) mendapatkan penghargaan dari Pemprov Jatim.

BACA JUGA :
Komunitas Sego Anget Jember Bagikan Ratusan Nasi Kotak

Penghargaan itu didapat dari dua pemuda Jember dalam serangkaian Upacara Bendera Hari Sumpah Pemuda Ke-96 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Senin (28/10/2024) pagi.

Kadispora Jember Edi Budi Susilo menjelaskan bahwa penghargaan itu diberikan secara langsung oleh Penjabat Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono.

“Satu pemuda atas nama M. Fathur Rozi yang mendapatkan penghargaan Pemuda Utama Bidang Pengembangan Kecakapan Provinsi Jatim 2024,” jelasnya.

BACA JUGA :
Pemdes Glundengan Jember Tekan Angka Stunting Melalui Program Dahsyat 

Yang kedua, atas nama M. Alfian Khaironi menjadi terbaik dua kategori bidang pendidikan Pemuda Pelopor Provinsi Jatim 2024. 

“Keduanya adalah kebanggan kita,” tutupnya. 

Sekadar informasi, keduanya mendapatkan piagam penghargaan penghargaan dan uang pembinaan.

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.