Daerah

Meriahkan HUT RI Ke-79, Warga Panglima Sudirman Sukses Gelar Lomba Mewarnai dan UMKM

×

Meriahkan HUT RI Ke-79, Warga Panglima Sudirman Sukses Gelar Lomba Mewarnai dan UMKM

Sebarkan artikel ini
HUT RI
Foto : Lomba mewarnai yang diikuti oleh ratusan anak di Daerah jalan Panglima Sudirman Utara Kota Malang, Jawa Timur.

Malang, BULETIN.CO.ID – Dalam rangka menyambut peringatan HUT (Hari Ulang Tahun) RI yang  ke -79 sejumlah daerah telah menggelar berbagai macam acara, yang dikemas secara meriah. Kemeriahan terlihat di setiap kampung yang saat ini sedang mengadakan berbagai acara untuk  memperingati HUT RI, dengan mengadakan berbagai perlombaan anak bahkan orang dewasa. 

Salah satu contoh, di Daerah jalan Panglima Sudirman Utara Kota Malang telah mengadakan sejumlah perlombaan yang diikuti oleh ratusan anak. Kemeriahan itu pun nampak ketika anak-anak kecil melakukan serangkaian perlombaan demi merebutkan hadiah yang sudah di persiapkan oleh pihak panitia.

Acara yang di hadiri langsung oleh Dinas Pendidikan Kota Malang, ikut  serta  memantau kondisi dalam lomba mewarnai yang diikuti oleh sejumlah anak dari tingkat TK (Taman Kanak-kanak) hingga SD (Sekolah Dasar).

BACA JUGA :
Malam Resepsi HUT RI ke 79, Pemdes Tamansari Serahkan Hadiah Lomba

Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang melalui Bidang Pendidikan Sekolah Dasar menjelaskan, pihaknya telah didisposisikan untuk memantau dan mengawasi perlombaan mewarnai, dari tingkat Paud sampai tingkat SD, pihaknya sangat mengapresiasi sekali. karena kegiatan positif seperti itu menurutnya harus terus dilakukan.

“Saya di sini, didisposisikan untuk memantau perlombaan mewarnai, yang di ikuti anak dari tingkat Paud hingga SD, dan saya sangat mengapresiasi kegiatan positif ini, supaya terus di lakukan,” terang Muflikh Adhim, pada Sabtu (17/8/2024) ketika diwawancarai.

Dalam era digitalisasi saat ini, anak mengalami kegiatan hanya bermain handphone, namun di momen seperti ini seorang anak dihadapkan langsung oleh kegiatan bersosialisasi langsung ke sesama usia dan saat ini para anak-anak di sibukan dengan hal yang bersifat prestasi.

BACA JUGA :
DPC PDI Perjuangan Resmi Usung Pasangan HC-Ganis Dalam Pilkada Kota Malang 

Pihaknya juga telah mensupport dalam hal presentasi dan juga akan memberikan sebuah hadiah-hadiah khusus untuk jenjang anak yang sifatnya pengaman bagi anak-anak untuk maju ke jalur prestasi.

“Kami dari pihak Dinas Pendidikan Kota Malang, tentunya akan mensupport anak-anak dengan hadiah khusus, dalam menuju jenjang prestasi,” lanjutnya.

Di tempat yang sama ketua panita, Rudi Hariyono S.pd menyampaikan, acara tersebut bertujuan untuk anak- anak agar bisa terlepas dari ketergantungan gadget (ponsel), karena akhir-akhir ini anak-anak di wilayahnya sudah bermain gadget semua.

“Akhir-akhir ini kami lihat di lingkungan kami, anak-anak kecil sudah bermain gadget semua, jadi kami memutuskan, pas di momen ini lah kami mencoba mencarikan kesibukan bagi anak-anak kecil, untuk mengikut perlombaan mewarnai, agar lepas dari ketergantungan handphone”, ucapnya.

BACA JUGA :
Tumbuhkan Nasionalisme Warga, Pemkot Probolinggo Bagikan Bendera Merah Putih

Lebih lanjut ia juga menerangkan, isi kegiatan di hari ini diantaranya, lomba mewarnai yang sudah di ikuti sebanyak 220 peserta dari kota dan Kabupaten Malang, ditambah lagi dengan bazar UMKM untuk mengangkat pengusaha UMKM yang ada di sekitar wilayah jalan Panglima Sudirman.

“Selain lomba mewarnai untuk anak yang sudah di ikuti oleh 220 peserta, kami juga menambahkan bazar, yang tujuan kami disini untuk mengangkat pengusaha-pengusaha kecil, yang ada di wilayah kami,” tutupnya.(Irfan)

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.