Jember, BULETIN.CO.ID – Gerak cepat Pemerintah Kabupaten Jember dalam menyalurkan bantuan untuk korban angin puting beliung yang terjadi di Desa Jambearum, Kecamatan Sumberjambe pada Jum’at (28/02/2025) patut di acungi jempol.
Dalam kesempatan tersebut, mewakili Bupati Jember, Muhammad Fawait, Kepala BPBD, Widodo Julianto menjelaskan bahwa telah terjadi hujan sedang disertai angin kencang yang membentuk angin puting beliung di Dusun Pace dan Dusun Krajan, Desa Jambearum.
Akibatnya insiden tersebut, puluhan pohon tumbang menimpa rumah dan menyebabkan kerusakan puluhan rumah, menutup akses jalan dan persawahan. Kabel listrik putus dan satu ekor hewan ternak kambing milik warga mati.
“Selanjutnya, pihak pemerintah bergerak cepat untuk melakukan penanganan pohon tumbang dan mendistribusikan bantuan dari Bupati Jember,” jelas Widodo. Sabtu (01/03/2025).
Di antara bantuan yang diberikan diantaranya sejumlah paket sembako, paket kebutuhan dasar, peralatan masak dan makan, selimut, kasur lipat, biskuit, hingga terpal.
“Sesuai arahan Bupati Jember, warga diimbau untuk senantiasa waspada terhadap cuaca ekstrim,” imbuhnya.
Sesuai prediksi BMKG, intensitas hujan diperkirakan masih tinggi akhir-akhir ini, oleh karenanya masyarakat Kabupaten Jember untuk selalu tetap waspada.