Politik

Saya Taliabu, Kembali ke Taliabu Siap Jalani Tahapan Pilkada 2024

×

Saya Taliabu, Kembali ke Taliabu Siap Jalani Tahapan Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

Taliabu, BULETIN.CO.ID – Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pulau Taliabu Salshabilla Mus- La Ode Yasir telah tiba di Taliabu siap menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan, termasuk tes psikologi, kesehatan fisik, dan narkoba di Kota Ternate.

Sebelumnya Sashabila Mus diberitakan melakukan terapi otak di Jakarta karena mengalami stres. Berita tidak akurat ini akhirnya diklasifikasikan oleh media terkait yang sebelumnya memberitakan informasi tersebut.

BACA JUGA :
Bupati Taliabu Hadiri FGD Konsultasi Publik yang Diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Maluku Utara

Informasi yang perlu diketahui adalah Sashabila melakukan konsultasi kesehatan untuk mempersiapkan diri dalam menjalankan aktivitas yang akan dilaksanakan saat masa kampanye tiba.

“Yang benar itu Sashabila Mus melakukan konsultasi kesehatan, seperti pemberian vitamin dan lain lain, intinya sebagai persiapan menghadapi aktivitas yang padat saat tahapan kampanye,” Kata Jamrudin, Jubir Sashabila Mus.

BACA JUGA :
Pemkab Taliabu Inisiasi Bantuan untuk Korban Kebakaran Rumah di Desa Balohang

Sementara itu, setelah tiba di Taliabu, Sashabila menyampaikan pesan agar seluruh pendukung tidak mudah percaya pada informasi tidak benar yang sering ditujukan kepadanya.

Sashabila katakan, dirinya dalam keadaan sehat dan sangat siap mengikuti tahapan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) penetapan bakal calon dan pencabutan nomor urut calon.

BACA JUGA :
Mesjid Al Mujahidin Desa Keramat Mendapatkan Bantuan dari Pemkab Taliabu

“Saya dalam keadaan sehat, Alhamdulillah sangat sehat, dan Insya Allah kita semua bisa diberikan kesehatan agar bisa sama-sama berjuang Menangkan Pilkada Taliabu. Jangan cepat percaya informasi bohong yang ditujukan ke saya,” Kata Sashabila Mus.(Sunardi)

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.