Pemerintahan

Wali Kota Padangsidimpuan Nasution Terima Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan

×

Wali Kota Padangsidimpuan Nasution Terima Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan

Sebarkan artikel ini

Padangsidimpuan, BULETIN.CO.ID – Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menghadiri acara House Warming yang diselenggarakan oleh BPJS Ketenagakerjaan cabang Padangsidimpuan yang dilaksanakan di Kantor baru BPJS Ketenagakerjaan, Kamis (21/09/23).

Selain dihadiri oleh Wali Kota Padangsidimpuan, kegiatan ini juga dihadiri oleh Bupati Tapanuli Selatan, Bupati Padanglawas Utara, Wakil Wali Kota Sibolga, Bupati Padang Lawas, PJ Bupati Tapanuli Tengah, serta Deputi Direktur BPJamsostek Wilayah Sumbagut.

Di acara ini, Irsan Efendi Nasution menerima penghargaan atas peran serta dalam pelaksanaan perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan kepada 5000 pekerja rentan di wilayah Kota Padangsidimpuan. Wali Kota juga diberikan kehormatan untuk melakukan pengguntingan pita gedung baru Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kota Padangsidimpuan di Jalan Raja Inal Siregar, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua.

BACA JUGA :
Rapat Paripurna Penyampaian Nota Keuangan Rancangan APBD Padangsidimpuan TA 2024

Deputi Direktur BPJamsostek Wilayah Sumbagut, Henky Rhosidien, menjelaskan bahwa BPJamsostek Sumbagut telah mengubah ruang pelayanannya menjadi lebih modern untuk memenuhi tuntutan masyarakat saat ini.

“Saat ini kami mengubah ruang pelayanan menjadi lebih modern untuk memenuhi tuntutan masyarakat, dan kami juga menyediakan layanan Jamsostek 24 jam melalui aplikasi JMO (Jamsostek Mobile) yang mempermudah peserta untuk mengakses berbagai layanan di BPJamsostek Sumbagut,” ujarnya.

Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, menjelaskan bahwa telah mendaftarkan 5000 pekerja rentan, yang bertujuan untuk memastikan perlindungan bagi pekerja dengan resiko tinggi di lingkup Pemerintah Kota Padangsidimpuan.

BACA JUGA :
Wawako Arwin Pimpin Safari Penyambutan Maulid Nabi di Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu

“Pentingnya keikutsertaan dalam BPJamsostek, maka saya telah mendaftarkan 5000 pekerja dengan resiko tinggi di lingkungan Pemerintah Kota Padangsidimpuan yang saat ini sudah mencapai tingkat 100 % perlindungan.”

Beliau juga mengucapkan selamat dan apresiasi yang tinggi atas hadir dan berdirinya Kantor baru BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kota Padangsidimpuan yang sangat representatif.

Sementara itu Kepala Kantor BPJS Padangsidimpuan, Eris Aprianto, mengucapkan terima kasih kepada Kepala Daerah se-Tapanuli Bagian Selatan dan Tapteng-Sibolga yang telah menghadiri acara House Warming ini.

BACA JUGA :
42 Kades Hasil Pilkades 2023 Dilantik Penjabat Wali Kota Padangsidimpuan, Berikut Daftar Namanya

“Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran para Kepala Daerah se – Tapanuli Bagian Selatan dan Tapanuli Tengah serta Sibolga dalam acara ini, dimana semua Kepala Daerah ini sangat terbuka dan mudah untuk menjalin Komunikasi dengan kami,” ucapnya.

Dalam acara House Warming BPJS ini, Wali Kota Padangsidimpuan juga menyalurkan santunan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Beasiswa sebesar Rp. 280.000.000 kepada Ahli Waris Rizki Nasution, Tenaga Harian Lepas Dinas Kesehatan Kota Padangsidimpuan. ( Andi Hakim Nasution)

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.