Daerah

Wakili Bondowoso, Kades Penambangan Raih Penghargaan Kategori Kepala Desa Berprestasi di Universitas Jember

×

Wakili Bondowoso, Kades Penambangan Raih Penghargaan Kategori Kepala Desa Berprestasi di Universitas Jember

Sebarkan artikel ini

Bondowoso, BULETIN.CO.ID – Pada malam puncak perhelatan semarak bulan Pancasila yang diselenggarakan oleh Universitas Jember tahun 2022, Martha Suprihastini, SE. kembali meraih penghargaan kategori Kepala Desa berprestasi yang menempati posisi Runner-Up mewakili Kabupaten Bondowoso.

Sebelum melaju pada tahap akhir, Kades Penambangan berhasil unggul dari empat Desa yang juga berasal dari Kabupaten Bondowoso, sehingga berhak melaju ke putaran berikutnya.

Setelah melalui proses yang begitu panjang, akhirnya beliau harus puas dengan menyabet juara ke 2.

Sementara diposisi pertama dimenangkan oleh Kepala Desa Olean yang berasal dari Kabupaten Situbondo dan diposisi ke 3 ada Kepala Desa Sidomulyo dari Kabupaten Jember.

BACA JUGA :
TNI dan Warga Nangkaan Bondowoso, Atasi Jalan Berlubang

Ada beberapa aspek yang menjadi penilaian dalam pemilihan Kades berprestasi tersebut.

“Awalnya, kami didatangi oleh pihak penyelenggara yakni Universitas Jember. Dalam pertemuan itu kami banyak ditanya mengenai pengetahuan seputar Pancasila, kemudian program dan ide-ide dalam membangun desa juga tak luput ditanyakan. Lalu peran pemerintah desa dalam membangun sumberdaya manusia para pemuda”. Jelasnya Martha Suprihastini.

Di malam penganugerahan bulan Pancasila yang bertempat di Auditorium Universitas Jember pada (30/6) itu dihadiri dari berbagai unsur, serta beberapa delegasi dari luar kota bahkan Provinsi juga turut serta memeriahkan acara tersebut.

BACA JUGA :
KPH Bondowoso, Laksanakan MoU dengan CV Rumah Kita

Ada beberapa kategori yang dilombakan selain Kepala Desa berprestasi, diantaranya cerdas cermat, paduan suara, guru PKN berprestasi dan beberapa lainnya yang dilombakan.

“Malam penganugerahan tersebut begitu meriah, karena yang datang tidak hanya kota dan kabupaten tetangga saja, ada yang berasal dari kota-kota besar seperti Aceh, Jakarta dan sebagainya. Yang dilombakan pun juga banyak, ada cerdas cermat, paduan suara, tik-tok seputar pancasila dan banyak lagi”. Tambah Kades Penambangan.

BACA JUGA :
Perkuat Hubungan Antar Daerah Pj Bupati Bondowoso Terima Kunjungan Komisi A DPRD Lumajang

Sebagai akhir, Tentu harapan besar juga lahir dari kami, semoga event-event nasional seperti bulan Pancasila ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya.

Sebagai salah satu ikhtiar untuk meningkatkan semangat kinerja pemerintahan diberbagai level, serta memompa semangat masyarakat terutama yang muda-muda untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas.

Agar dapat berkontribusi terhadap pembangunan daerah dan mewujudkan cita-cita para founding fathers bangsa ini.(Udien)

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.