Nasional

Jelang Ramadhan, Mendag Pastikan Pasokan Telur Ayam Aman

×

Jelang Ramadhan, Mendag Pastikan Pasokan Telur Ayam Aman

Sebarkan artikel ini

Blitar, BULETIN.CO.ID – Menteri Perdagangan (Mendag) RI, Budi Santoso, memastikan bahwa kondisi pasokan telur ayam ras menjelang Ramadhan dalam kondisi aman. Hal itu diungkapkan ketika Mendag melakukan kunjungan ke Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Selasa (04/02/25).

Dijelaskan Mendag, setiap menghadapi bulan puasa pasti sejumlah kebutuhan pokok keluarga akan mengalami peningkatan karena banyak anggota keluarga yang pulang kampung. Dan, stok kebutuhan sembako di pasaran jumlahnya tetap sehingga dari sinilah terjadi perubahan.

“Artinya, kami selalu mempersiapkan sejak dini untuk mengahadapi bulan puasa tahun ini. Jangan sampai, ada permasalahan di lingkungan masyarakat soal kenaikan harga sembako di pasaran. Semoga, tahun ini stoknya aman dan harganya pun stabil biar ibu rumah tangga tetap baik-baik saja,” ujarnya.

Mendag Budi menjelaskan, selain memastikan ketersediaan, kualitas telur ayam ras di Blitar juga cukup bagus dan siap untuk dipasarkan secara luas. Ini merupakan sebuah kesempatan bagi para peternak untuk terus meningkatkan kualitas agar daya belinya stabil dan meningkat.

“Disamping itu, kami juga melakukan audensi dengan para warga membahas tentang peternak bisa menciptakan nilai tambah dari produk-produk telur. Artinya kita jangan hanya mengandalkan penjualan dari telur saja melainkan bisa mengolah telur menjadi sesuatu yang memiliki nilai jual yang lebih tinggi,” imbuhnya.

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.