Politik

Pj Bupati Monitoring Logistik Pemilu: Upaya Memastikan Transparansi dan Efektivitas

×

Pj Bupati Monitoring Logistik Pemilu: Upaya Memastikan Transparansi dan Efektivitas

Sebarkan artikel ini

Bondowoso, BULETIN.CO.ID – Penjabat (Pj) Bupati Bondowoso, Muhamad Hadi Wawan Guntoro, melakukan monitoring terhadap persiapan logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bondowoso. Kamis (31/10/2024) siang

Kunjungan tersebut bertujuan memastikan bahwa proses penyimpanan dan distribusi logistik pemilu berjalan lancar dan aman.

BACA JUGA :
Jurnalis Mitra Kodim 0822 Bondowoso Mendapat Apresiasi, Ini Pesan Dandim Suhendra Chipta

Dalam kunjungannya, Muhamad Hadi Wawan Guntoro menekankan pentingnya ketepatan waktu dan ketelitian dalam pendistribusian logistik, agar tidak terjadi kendala saat pelaksanaan Pilkada.

“Kami berpesan kepada tim KPU bersama TNI, Polri, Satpol PP dan Damkar agar terus siaga demi menjaga keamanan dan memastikan kesiapan seluruh perlengkapan pemilu, termasuk surat suara, kotak suara, dan alat-alat lainnya,’ ujar Pj Bupati Bondowoso

BACA JUGA :
12 KPPS Desa Gunungsari Bondowoso Resmi Dilantik

Selain memastikan kesiapan logistik, Pj. Bupati Bondowoso mengapresiasi kerja keras tim KPU Bondowoso yang terus berupaya mempersiapkan pemilu ini dengan maksimal. la berharap Pilkada serentak 2024 khususnya di Kabupaten Bondowoso dapat berjalan dengan sukses, aman, dan tertib sesuai dengan peraturan yang berlaku.

BACA JUGA :
Hadiri Sosialisasi PMK, Ini Kata Babinsa Koramil 0822/03 Tegalampel

Tampak hadir bersama Pj. Bupati Bondowoso, Forkopimda, Asisten Sekda, Ketua KPU, Perwakilan Bawaslu, serta beberapa OPD terkait.(BAMBANG SUYITNO)

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.