Daerah

Pj. Bupati Probolinggo dan Forkopimda Hadiri Resepsi HUT Ke 79 Kemerdekaan RI

×

Pj. Bupati Probolinggo dan Forkopimda Hadiri Resepsi HUT Ke 79 Kemerdekaan RI

Sebarkan artikel ini
Probolinggo
Foto : Penyerahan penghargaan untuk pemenang Lomba Desa Terbaik dan Lomba 10 Program Pokok PKK oleh Pj Bupati Probolinggo.

Probolinggo, BULETIN.CO.ID – Sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo menggelar acara malam Resepsi HUT ke-79 Kemerdekaan RI sekaligus pelepasan Paskibraka Kabupaten Probolinggo, Senin (2/9/2024) malam di Pendopo Prasaja Ngesti Wibawa.

Acara tersebut dihadiri oleh Pj. Bupati Probolinggo H. Ugas Irwanto, S.Sos., M.Si bersama Pj Ketua TP PKK Kabupaten Probolinggo Hj. Rita Erik Ugas Irwanto dan Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo Heri Sulistyanto.

Hadir pula Komandan Kodim 0820/Probolinggo Letkol Arm. Heri Budiasto, Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana, Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan Putu Agus Wiranata, perwakilan dari DPRD Kabupaten Probolinggo dan Bupati Probolinggo ke-37 Drs. H.A. Timbul Prihanjoko yang hadir bersama Hj. Nunung Timbul Prihanjoko.

Malam resepsi semakin meriah dengan penampilan tiga terbaik lomba vokal grup lagu Probolinggo Istimewa yang kembali berkompetisi untuk menjadi yang terbaik.

BACA JUGA :
Satpol PP Probolinggo Tertibkan Pedagang dan Bedak di Trotoar, dan Bahu Jalan Pasar Semampir

Ketiga kontestan dinilai langsung malam itu juga oleh Dandim Heri Budiasto, Kapolres Wisnu Wardana dan Ketua PN Putu Agus untuk menentukan juara pertama, kedua dan juara ketiga.

Dari hasil penjurian yang cukup ketat, juara pertama berhasil diraih oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, juara kedua diraih oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan. Sementara untuk juara ketiga diraih oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Sedangkan juara harapan satu diraih oleh Dinas Kesehatan dan juara harapan dua diraih oleh Dinas Sosial.

Kepada para juara diberikan hadiah berupa piala dan piagam penghargaan serta uang pembinaan untuk kelompok dan perorangan. Hadiah diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Ugas dan anggota Forkopimda.

Selain itu, juga diserahkan penghargaan untuk pemenang Lomba Desa Terbaik dan Lomba 10 Program Pokok PKK. Penyerahan penghargaan untuk lomba Sinergitas Kecamatan, lomba Stand Desa Terbaik pada Festival Desa Wisata Jawa Timur, penyerahan penghargaan pada anggota Paskibraka dan Instruktur, penyerahan penghargaan pada Komandan Upacara Detik-detik Proklamasi dan Penurunan Bendera.

BACA JUGA :
Sekda Probolinggo Teken Prasasti Cagar Budaya

Di acara yang sama, juga diserahkan penghargaan kepada 10 orang warga Kabupaten Probolinggo berprestasi dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan pada para pemenang lomba Fashion Show Gebyar Merah Putih.

Penyerahan penghargaan selanjutnya untuk pemenang pawai budaya. Juara pertama diraih oleh tim gabungan Dinas kesehatan, RSUD Waluyo Jati dan RSUD Tongas. Juara kedua diraih oleh gabungan Disdikdaya dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Juara ketiga diraih oleh tim Sekretariat Daerah, Bapelitbangda, BPPKAD, BKPSDM, Dinas Kominfo dan Dinas PMD.

Untuk pemenang pawai budaya harapan pertama diraih oleh gabungan dari Kecamatan wilayah tengah dan harapan kedua diraih oleh Bank Jatim Cabang Kraksaan.

Pj. Bupati Ugas pada sambutannya menjelaskan, malam resepsi ini adalah bentuk refleksi dan rasa syukur kepada Allah SWT, atas kebebasan bangsa Indonesia dari belenggu dari penjajahan selama berabad abad lamanya. Selain itu, sebagai wujud rasa hormat dan terima kasih kepada para pejuang pergerakan, pendiri bangsa yang telah berjuang melawan penjajah hingga mampu memproklamasikan kemerdekaan.

BACA JUGA :
Polisi RW bersama Warga Bantu Evakuasi Truk yang Terperosok ke Selokan

“Oleh karena itu, mari kita maknai peringatan HUT RI Kemerdekaan ini untuk berbuat, berkarya, berinovasi dan bekerja keras meningkatkan kualitas dan kemampuan diri mengisi kemerdekaan yang diiringi semangat juang yang tinggi demi kemajuan bangsa dan negara, khususnya Kabupaten Probolinggo,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Pj. Bupati Ugas menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap panitia peringatan HUT RI ke-79 beserta semua pihak yang telah bekerja keras membantu dan berpartisipasi pada seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan baik, aman, tertib dan lancar.(*)

Pewarta : Sudarsono.

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.