Polri

Polresta Denpasar Terima Penghargaan Dari Bupati Badung

×

Polresta Denpasar Terima Penghargaan Dari Bupati Badung

Sebarkan artikel ini

Denpasar, BULETIN.CO.ID – Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas,S.H.,S.I.K., M.Si. Selasa 31 Mei 2022 pukul 10.00 wita, menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Perbekel Terpilih di Kab. Badung Tahun 2022 di ruang rapat Kertha Gosana lantai III kantor Bupati Badung, Jl. Raya Sempidi, Mengwi, Badung.

Kegiatan yang di hadiri Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta, S.Sos.,Ketua DPRD Badung, Dr. Drs. I Putu Parwata M K, M.M., Kapolres Badung, AKBP Leo Dedy Defrestes, S.I.K., S.H., M.H., Ketua KPU Kab. Badung, I Wayan Semara Cipta, S.T. dan pejabat pemerintahan Kabupaten Badung.

BACA JUGA :
Bakti Sosial Tim Srikandi Presisi Polresta Denpasar Sambangi Kelompok Tani Agro Pertiwi

Terdapat 9 Perbekel terpilih yang dilantik sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Badung Nomor 58/0419/HK/2022 sampai dengan Nomor 66/0419/HK/2022 tanggal 24 Mei 2022 dan 1 orang PAW Perbekel sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Badung Nomor 67/0419/HK/2022 tanggal 24 Mei 2022.

Pengambilan Sumpah dan Janji Jabatan Perbekel terpilih yang dipimpin oleh Bupati Badung serta didampingi oleh Ketua DPRD Kab. Badung dan Sekda Kab. Badung

BACA JUGA :
Menparekraf Lakukan Penanaman Bibit Mangrove Simbolis Dalam World Tourism Day

Dalam sambutan Bupati Badung menyampaikan Apresiasi kepada Forum Pimpinan Daerah Kabupaten Badung
dimana dalam pelaksanaan pemilihan perbekel sudah berjalan dengan aman.

Dalam kesempatan tersebut Polresta Denpasar yang di Terima langsung Kapolresta di Anugerahkan Penghargaan dari Bupati sebagai ucapan terimakasih atas partisipasi dan kerjasamanya dalam pelaksanaan pemilihan perbekel dan juga membantu ketahanan pangan selama masa Pandemi Covid-19.

Penghargaan ini merupakan apresiasi Bupati kepada Polresta Denpasar dan jajanan yang selama ini telah mendukung penuh dan berperan aktif baik dalam penanganan pandemi COVID-19 maupun menjaga situasi keamanan wilayah.

BACA JUGA :
Polresta Denpasar Gelar Doa Bersama Pasca Tragedi Di Stadion Kanjuruhan

Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Suka di membenarkan penghargaan yang di terima Kapolresta Denpasar dari Bupati Badung, “Bupati Badung sangat mengapresiasi kerjasama dan Partisipasi Polresta Denpasar dalam penanganan COVID-19 selama ini,” Ujurnya.

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.