Polri

Polres Belitung Timur Menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota Polri

×

Polres Belitung Timur Menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota Polri

Sebarkan artikel ini

Belitung Timur, BULETIN.CO.ID – Polres Belitung Timur menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian Anggota Polri. Upacara dipimpin langsung oleh Wakapolres Belitung Timur Kompol Poltak S.T Purba, SIK. Selasa (02/05/2023).

Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat yang dilaksanakan di halaman depan Polres Belitung Timur tersebut diikuti oleh para PJU Polres Belitung Timur, Para Kapolsek dan seluruh Anggota Polres Belitung Timur dan Jajaran.

BACA JUGA :
Kapolres Belitung Timur Pimpin Upacara Sertijab Tiga Pejabat Polres

Wakapolres Belitung Timur dalam Upacara ini menuturkan bahwa Kenaikan Pangkat Pengabdian bagi Anggota Polri merupakan suatu wujud penghargaan dari Negara yang diberikan kepada setiap Anggota Polri atas pengabdian secara terus menerus tanpa cacat, dan tidak semua Anggota Polri bisa diberikan kenaikan Pangkat Pengabdian ini.

“hari ini kita bisa bersama-sama menyaksikan Kompol Yanto selaku Kabag Perencanaan Polres Belitung Timur dinaikkan pangkatnya setingkat lebih tinggi dari AKP ke Kompol sebagai penghargaan Negara kepadanya, dan tidak semua Anggota Polri bisa dapat penghargaan seperti ini, karena harus memenuhi syarat administrasi dan di dalam melaksanakan tugasnya harus menunjukkan dedikasi, prestasi serta loyalitas dan yang terpenting tidak pernah melakukan pelanggaran.” jelas Kompol Poltak

BACA JUGA :
Polres Belitung Timur Musnahkan Barang Bukti Miras Hasil Operasi Pekat Menumbing 2023

Wakapolres mengatakan bahwa Pangkat ini diberikan bagi setiap Anggota Polri yang telah memenuhi kriteria dan akan dipakai selama tiga bulan menjelang Purna tugas dari Kepolisian dan kita berharap semoga apa yang telah diterima Kompol Yanto dapat berguna serta menjadi inspirasi dan motivasi bagi kita semua.

BACA JUGA :
Peringati Hari Otonomi Daerah ke-27, Bupati Belitung Timur Dorong Masyarakat untuk Pergunakan Produk Dalam Daerah

Diakhir arahannya Wakapolres berpesan Tetap jaga soliditas serta kekompakan sesama rekan-rekan. Tutup Kompol Poltak.(*/R Hidayat).

**) IIkuti berita terbaru BULETIN.CO.ID di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.